Image of Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen Membeli Produk Buatan China Pada Perusahaan Dagang Kevin Otomotif

Text

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen Membeli Produk Buatan China Pada Perusahaan Dagang Kevin Otomotif



Setiap perusahaan dituntut untuk siap menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat dengan perusahaan-perusahaan lain dari seluruh dunia untuk menghadapi globalisasi yang sering dikatakan era dunia tanpa batas. Dalam persaingan bisnis yang bebas ini, syarat agar suatu perusahaan dapat sukses dalam persaingan tersebut adalah berusaha mencapai tujuan untuk menciptakan dan mempertahankan pelanggan. Harga, Produk dan Promosi adalah faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen karena hal tersebut melekat pada suatu produk sehingga, seringkali digunakan oleh konsumen sebagai dasar untuk memutuskan membeli atau tidak barang atau jasa yang ditawarkan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu (1) adakah pengaruh harga, produk dan promosi terhadap keputusan konsumen dalam membeli barang audio elektronik China di dalam PD. Kevin otomotif, (2) untuk mengetahui faktor dominan berpangaruh antara harga, prosuk, promosi terhadap keputusan konsumen membeli barang audio elektronik China di dalam PD. Kevin otomotif, (3) untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen setelah mereka membeli produk China di dalam PD. Kevin otomotif. Didalam penelitian ini melibatkan 50 (lima puluh) responden, yang menjadi konsumen di tempat PD. Kevin otomotif, menggunakan kuisioner. Dalam menganalisis data didalam penelitian ini menggunakan pendekatan statistik deskriptif, uji kualitas data (uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas), uji asumsi klasik (uji multikolinieritas, uji heterogenitas), dan pengujian hipotesis (uji regresi linier berganda, uji t, uji f, koefisien determinasi). Hasil dari penelitian ini bahwa (1) harga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan konsumen, sedangkan produk dan promosi tidak mempengaruhi keputusan konsumen, (2) faktor yang paling berpengaruh terhadap keputusan konsumen yaitu harga, dan (3) konsumen sangat puas membeli produk China di PD. Kevin otomotif hal ini bisa dilihat dari hasil jawaban tiap responden menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki nilai skala yang tinggi responnya terhadap variabel-variabel tersebut.


Ketersediaan

SK00135Perpustakaan STIE Library (KB #69)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit STIE Kasih Bangsa : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
91 hlm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this