Detail Cantuman
Advanced SearchText
Analisis Sistem Pengendalian Internal Terhadap Sistem Keuangan pada CV. Bonitas Mandala Pada Tahun 2009 dan Tahun 2010
Suatu pengendalian internal yang baik khususnya dalam perusahaan diharapkan dapat membuat perusahaan semakin kuat, baik dalam kegiatan sehari-hari atau dalam menjalankan kegiatan sistem dan prosedur keuangannya. Mengingat begitu pentingnya terdapat suatu pengendalian internal terutama dalam sistem yang dimiliki perusahaan.
Dengan menggunakan metode deskriptif dan pendekatan studi kasus, maka penulis mendapatkan data-data yang diperlukan dengan melakukan wawancara, observasi, penelitian kepustakaan, serta dokumentasi yang diharapkan dapat mengambil kesimpulan dari hasil penelitian yang didapatkan.
Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah bahwa pada sistem keuangan yang terdapat pada CV. Bonitas Mandala masih belum sesuai dengan teori yang ada, masih terdapat beberapa kegiatan keuangan yang tidak menggunakan otorisasi dari pihak yang berwenang. Serta struktur organisasi yang digunakan punmasih belum selesai. Tidak adanya fungsi akuntansi serta kegiatan keuangan dilakukan oleh semua bagian dalam keuangan akan dapat membuat perusahaan kesulitan dalam mendapatkan data yang akurat dan juga memungkinkan untuk terjadinya suatu kecurangan. Dalam penelitian ini juga diharapkan perusahaan dapat melakukan pengendalian internal dan dapat mewujudkan tujuan pengendalian internal dalam perusahaan, yaitu keandalan dalam laporan keuangan., efektivitas dan efisiensi operasi, serta patuh terhadap hukum dan peraturan yang berlaku.
Ketersediaan
SK00101 | Perpustakaan STIE Library (KB #67) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | STIE Kasih Bangsa : Jakarta., 2012 |
Deskripsi Fisik |
69 hlm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Catherine, SE
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain